Thursday, 1 May 2014

Museum Transportasi Yang Kusayangi





Museum yang ada di Taman Mini  Indonesia Indah Jakarta Timur ini favorite Keni.Entah sudah berapa kali kami bolak balik kesana. Kenapa..? Tentu karena keretanya. Ada begitu banyak lokomotif kereta uap . Usianya..jangan di tanya..pokoknya super tua. Keni senang sekali naik ke kereta uap, berpura-pura menjalankannya, dan juga berlarian di rel kereta.


Bagi saya ibunya, museum ini juga sangat menyenangkan. Aneka rupa transportasi jadul ada di sini.Bus tingkat, bemo, bajaj, taxi...semua lengkap dan membuat saya tersenyum-senyum membayangkan "mereka" ini dulu lalu lalang di jalanan Jakarta



Tapi yang paling menarik bagi saya di sini adalah kereta kepresidenan pertama yang di gunakan Soekarno Hatta. Dulu sih pengunjung bisa bebas masuk ke dalamnya,tapi sekarang tidak lagi. Sebelumnya saya sempat masuk ke ruang rapat yang ada di dalamnya, kamar mandi, kamar tidur, dll. Serasa kembali ke masa lampau dengan Soekarno di dalamnya.
Dan berendengan dengan kereta kepresidenan ada juga kereta yang dulu di gunakan untuk mengangkut logistik perang. Hmmm..merinding membayangkan kereta ini dulu bekerja.



Jadi..kalau ke Taman Mini...tidak ada salahnya mampir ke museum ini...harga tiket masuknya super murah..hanya Rp 2000.

Oh ya yang suka pesawat bisa juga naik ke dalam pesawat air bus Garuda yang ada tidak jauh dari gerbang masuk museum (tapi tidak setiap saat pesawat di buka ya). Atau juga mau foto di depan helikopter Basarnas? Bisa. Buat yang mau hunting foto juga bisa...ada banyak obyek fotografi keren di museum ini. 




No comments:

Post a Comment